Relaksasi di Pantai-pantai Nusa Dua Bali

Wisata pantai tak akan habisnya dibahas, karena pantai memang memiliki daya magis untuk menarik pengunjung. Pantai di Bali, sudah tentu masuk agenda wisata paling utama karena Bali memang surganya pantai. Kawasan Nusa Dua Bali termasuk kawasan yang memiliki pantai-pantai memikat. Misalnya pantai-pantai yang ada di dekat Hotel Grand Nikko Bali.

Berlokasi di Nusa Dua, pantai-pantai ini akan membuat Anda ketagihan menjejakkan kaki di pasir putih dan berenang di airnya yang biru. Penginapan di Nusa Dua pun ada banyak, tinggal pilih saja. Pastikan sesuai dengan isi ATM atau batas dana kartu kredit, ya supaya tidak terkena masalah nantinya. Anda pasti tidak mau liburan berakhir duka, bukan?

Relaksasi memang sangat dibutuhkan oleh siapa saja yang kerap melakoni rutinitas padat dan nyaris serupa. Saat relaksasi, kita tidak dibebani apa pun. Hanya menikmati ciptaan Tuhan yang tersaji di depan mata. Bali merupakan tempat relaksasi yang sempurna, karena semua yang ada di Bali dapat membius kita dan membuat kita melupakan beban pikiran yang mengganggu.

Apa saja pantai-pantai yang bisa menjadi tempat Anda berelaksasi melepas stress?

Pantai Geger Nusa Dua Bali

Pantai ini lokasinya sangat strategis, di belakang Grand Nikko Bali. Tahu tidak, hotel ini masih relatif sepi. Jadi Anda bisa lho bermain-main di pantai sebebasnya tanpa khawatir dengan pengunjung lain yang lalu lalang. Dari Tol Bali Mandara dapat ditempuh sekitar tiga puluh menit. Tiket masuknya hanya dua ribu rupiah. Sebenarnya itu bukan tiket masuk, melainkan tiket parkir jika Anda membawa motor. Kalau tiket masuknya malah gratis.

Pemandangannya indah, dengan pasir putih, air laut yang biru dan tenang, tebing-tebing yang cantik, membuat tubuh Anda terasa rileks. Pasir putihnya sangat halus dan bersih, karena dilarang buang sampai sembarangan. Begitupun, tidak ditemukan karang-karang kecil yang sudah mati atau benda-benda lain yang dapat melukai kaki karena pengelola pantai sangat memperhatikan kebersihan pantai.

Bila Anda ingin berenang, ada dua orang penjaga pantai yang akan mengawasi kalau-kalau ada yang terbawa arus atau tenggelam. Jadi ingat film Baywatch ya. Membayangkannya tentu membuat Anda tak sabar ingin segera mengunjungi Pantai Geger Nusa Dua Bali ini. Anda juga bisa mencoba naik unta yang disewakan, mengelilingi tepi pantai dengan waktu lebih kurang satu jam.

Pantai Geger - Sumber foto: mainmakan.com

Pantai Geger – Sumber foto: mainmakan.com

Pantai Nusa Dua

Pantai Nusa Dua Bali adalah pantai yang sangat terkenal karena terawat dan di sekitarnya ada banyak resor mewah. Pantai ini jaraknya cukup panjang dan memiliki ombak yang cukup tinggi untuk dipakai berselancar. Keindahannya tak terkatakan. Meskipun banyak dikunjungi wisatawan, tapi tidak terlihat sesak karena panjangnya itu. Jadi tetap lega jika ingin relaksasi di Pantai Nusa Dua ini.

Jika Anda menjejakkan kaki di Pantai Nusa Dua, coba kunjungi juga Peninsula Island, yaitu daratan yang agak menjorok ke arah laut. Di sini terdapat patung Rama dan Laksmana, serta kitab Weda berukuran besar. Pantai Nusa Dua Bali sering digunakan sebagai tempat pertemuan delegasi antar negara, sehingga sudah tentu fasilitas yang ada di sana sangat diperhatikan.

Di dekatnya, Anda bisa menemukan restoran, tempat belanja, tempat bermain golf, museum seni, bahkan teater.

Pantai Nusa Dua - Sumber foto: Plesiryuk.com

Pantai Nusa Dua – Sumber foto: Plesiryuk.com

Selain berelaksasi di pantai-pantai tersebut, Anda juga bisa mencicipi wisata kuliner yang ada di sekitar Grand Nikko Bali. Beraneka hidangan lokal maupun internasional pun tersedia. Beberapa restoran terkenal, di antaranya: Warung Nelayan, Benkay Japanese, The Shore, dan Brasserie. Anda juga bisa mengunjungi Pura-Pura yang merupakan tempat peribadatan Umat Hindu, seperti Pura Semer Suci di Banjar Sawangan dan Pura Batu Belig.

Bangunan Pura yang eksotis, serta adat dan tradisi yang mengelilingi membuat Bali berbeda dengan pulau lain di Indonesia. Hanya di Bali kita bisa menemukan banyak perempuan mengenakan pakaian adat khas Bali dengan tiga titik bindi di dahi dan bunga di selipan telinga. Hanya di Bali pula kita melihat sesajen terpasang di pintu-pintu rumah dan di tengah jalan sebagai simbol perlindungan dan kepercayaan Umat Hindu Bali kepada dewa mereka.

Nikmatilah liburan Anda di Bali dengan berelaksasi di pantai-pantai dan menyaksikan indahnya tradisi di Pura sekitar pantai.

Pura - Sumber foto: Rentalmobilbali.net

Pura – Sumber foto: Rentalmobilbali.net

Sharing is Caring

14 thoughts on “Relaksasi di Pantai-pantai Nusa Dua Bali

  1. Sayangnya, pantai di nusa dua sudah diprivatisasi oleh hotel-hotel. Warga umum ndak boleh seenaknya masuk ke area pantai yang hanya boleh dinikmati oleh tamu hotel. Padahal pantai seharusnya milik umum, bukan milik hotel. Hotel cuma berhak atas tanah yang mereka miliki untuk membangun hotelnya. Kalaupun hotel diwajibkan menjaga kebersihan pantai, ya seharusnya itu csr, bukan trus mereka jadi berhak mengklaim, pantai itu milik hotel.

    Bali sekarang menyedihkan.

Leave a Reply to Untung Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *