Nama Laki-laki or Nama Perempuan, ya?

“Halo, selamat siang. Bisa bicara dengan Bapak Astrid?”
“Hhmm??!! Mo bicara dengan siapa?” Terasa perlahan-lahan tanduk di kepala mulai keluar. Siang-siang lagi mumet kerjaan begini, gampang emosi bo’.
“Siang, Bu. Maaf ini dengan Ibu Astrid sendiri?”
“Tadi katanya Bapak?”
“Oh heheee… maaf bu, maksud saya Ibu.”
“Hmm. Ada perlu apa Mbak?”
“Begini Bu, kami dari lembaga bla bla..”
“Sorry, Mbak. Saya tidak tertarik.”
“Ouhh..”Suara si mbak di seberang sana terdengar kecewa. “Baik ibu, kalau begi…” KLIK! Langsung saja saya putus.

Pusing Cari BS Buat Vaya

Lagi pusing nih.

Babysitternya Vaya mau permisi pulang kampung karena mo merid, dan saya kerepotan cari penggantinya.

Si BS ini sih sudah sounding dari akhir bulan April kemarin, katanya dia di akhir Mei mau permisi pulang karena mau nikah, tapi katanya sih dia masih mau kerja. Nah, masalahnya, dia akan permisi 10hari.

Jadi selama 10hari siapa yang akan jaga Vaya di rumah? Saya gak ada lagi jatah cuti sebanyak itu. Dan iya kalo nanti si BS ini beneran balik, gimana kalo nanti suaminya ternyata berubah pikiran, dan dia gak boleh balik lagi ke Jakarta.

Saya dikira Kiki Fatmala?!

Sebenarnya ini udah lama, tapi saya baru inget untuk mempostinganya sekarang.

Saya dikira Kiki Fatmala! Iya, Kiki Fatmalah yang itu..

Jadi gini ceritanya. Kemarin-kemarin itu waktu saya login di blog tehsusu, seperti biasa saya selalu melihat incoming link saya, ada updated terbaru gak. Dan sayapun menemukan incoming link yang aneh.

Resep Sarapan Sehat

Mau sarapan pagi yang sehat?

Cuma butuh segelas teh manis panas plus sepotong crackers. Bisa crackers apa saja, tapi yang paling mantap tentu crackers tanpa gula. Celupkan crackers ke dalam teh ketika tehnya masih panas, lalu masukkan ke mulutt… kress… kress… hmmpph…. sedappp…!

Kamus Ajaib-nya Bu Lis

Mo cerita-cerita sedikit ya.. Di kantor saya ini, ada yang namanya Bu Lis. Umurnya hampir lima puluh, manager di divisi procurement. Saya gak begitu tahu seperti apa Bu Lis ini…

Krisis Tisu Toilet

Sudah seminggu ini tisu di toilet wanita habis melulu. Pagi-pagi jam setengah tujuh saya ke toilet, pasti gak ada tisu. Ngecek-ngecek setiap bilik toilet, gak ada sepotong pun tersisa.  Box tisu di dekat hand dryer juga habis. Terpaksa balik lagi ke meja ambil tisu.

Jam 8, saat petugas cleaning service gedung mulai bersih-bersih, baru deh pasang tisu baru lagi. Tapi gak bertahan lama, karena mendekati jam 12 siang tisu sudah habis lagi. Lalu jam 1 jam 2 diisi lagi, tapi habis itu kalo habis ya sudah gak akan ditambah lagi tisunya. Padahal toilet tissue sudah termasuk fasilitas yang didapat kantor kita loh sebagai penyewa gedung. 

Tour Pantai & Ayam Taliwangnya Lombok

Badan rasanya pegel-pegel habis pulang liburan. Soalnya biarpun judulnya liburan, tapi karena hanya bertiga dengan suami dan Vaya jadi tetap aja capek karena musti momong Vaya. Memang sengaja gak bawa babysitter, bangkrut nanti hehehee..

Hari kedua di Lombok, kita memilih untuk tour pantai saja. Mau nyebrang ke Gili Air dan Gili Trawangan, saya gak berani. Gak berani karena pasti kan bawa Vaya juga, apalagi kalo pulang sore ombak pasti lagi besar. But it’s okay. Yang penting buat kita adalah liburan bertiga as a family. Pertama kalinya nih. **kalo yg mudik tahun lalu gak diitung liburan lah..

Senggigi Beach Lombok

Ternyata Lombok itu panas sekali! Begitu turun dari pesawat, udara panas langsung menyengat kulit. Sesuatu yang sudah lama sekali tidak saya rasakan semenjak saya pindah dari Biak.

Di bawah tangga telah menunggu petugas bandara dengan payung-payung di tangan. Saya menerima payung yang diberikan dan langsung menutupi Vaya dari silau. Kayaknya dia juga udah tahu, orang-2 Indonesia pasti kurang nyaman dengan panasnya matahari, beda dengan bule. Makanya yang diberikan payung cuma saya.

Tampil Perdana di TV

Tadi pagi jam 09.05 wib, saya tampil LIVE di acara e-Lifestyle MetroTV. Dalam acara yang berdurasi 25menit itu, saya tampil sendiri, live sebagai narasumber dari topik : Mendulang Uang Lewat Blog.

Bermula dari dua minggu lalu, kru e-Lifestyle ingin buat konten tentang mencari uang dari blog. Nah, entah mereka dapat informasi darimana, saya dihubungi dan diminta tampil sebagai narasumber.

Happy Birthday My Baby Vaya

Hari ini, my baby Vaya berulang tahun untuk pertama kalinya. Genap sudah usianya 1th, pada jam 02.15 dinihari tadi. Ternyata waktu begitu cepat berlalu, tahu-tahu Vaya sudah 1thn. Perasaan baru kemarin saya mengandungnya, membawanya di dalam perut besar saya kemanapun saya pergi. Dasar pengen cepat-cepat lahir, di usia kehamilan 37 mgg, saya mengalami ketuban pecah duluan, dan tak lama kemudian lahirlah Vaya.

Eniwei. Karena Vaya juga punya blog sendiri, tentu tidak perlu saya ceritakan panjang lebar bagaimana perkembangannya so far.