Bulan ini, tepat 3 (tiga) tahun berdirinya tehsusu di ranah blogsphere. Tidak terasa waktu berlalu begitu cepat ya, dan setelah saya lihat-lihat lagi, ternyata saya bukanlah seorang blogger yang aktif, karena postingan saya sedikit sekali. 🙂
Banyak hal yang saya dapat selama tiga tahun ngeblog di sini. Dulu waktu awal-awal ngeblog, blog ini sepi komen, yang komen paling ya teman-teman dekat saya saja. Cuma dua tiga orang kali ya. Tapi saya tetap fun dalam menulis, tak peduli mau dikomen atau tidak, karena apapun itu yang terpenting adalah sebuah konsistensi.
Hasil dari sebuah konsistensi akhirnya membawa blog ini mendapatkan PR 6 di bulan ke-sebelas. Hore! Padahal waktu itu pemberi komen tetap tidak banyak, blogwalking juga hanya ke itu-itu saja tapi PR bisa 6. Ah, tapi kan sebenarnya karena waktu itu belum banyak saingan aja, secara jumlah blogger saja masih sekitar 300rb-an, dibanding sekarang yang mungkin sudah empat kali lipatnya. Hehehee…
Dari PR 6 itu saya jadi terpancing juga ingin ikutan mengeruk dollar dari blog ini. Setelah berjalan sebentar, PR blog ini kena gebuk jadi 4, lalu kena gebuk lagi jadi 3. Hahahahaha. Menggunakan blog pribadi untuk mencari dollar ternyata membuat blog saya jadi kelihatan berantakan dan beberapa teman protes dengan adanya postingan berbayar itu. Bertobatlah saya, akhirnya saya buat blog khusus yang dipakai untuk cari dollar dan meneruskan fungsi blog ini sebagai personal blog. Setelah muncul di Metrotv tahun lalu, banyak yang penasaran (dan juga gak terima) dan mencari-cari contoh postingan berbayar di blog ini. Sorry guys, sebagian besar sudah saya remove, sebagai bentuk pembersihan. 🙂
Saya juga dapat banyak teman di sini. Mereka yang masih mau menyempatkan diri membaca postingan saya dan kemudian memberi komen. Apalagi kalau diberi komentar yang interaktif, rasanya senang sekali. Tapi buat yang kasih komen singkat atau ala kadarnya juga gpp, saya tetap terima dengan senang hati. Thank you, guys.
Untuk merayakan ulang tahun tehsusu yang ketiga, saya kembali berganti theme, judul dan tagline. Untuk theme, masih dengan tukang buat theme yang sama, Bundanya Abin, yang punya banyak stok kesabaran menghadapi saya yang terusss saja minta revisi. Plugin inilah, itulah, musti justifylah, banner kurang besarlah, bolak balik ganti font pula. Hihihi… Tq banged Yan…
Awalnya sih cuma ingin rombak sidebar saja, eh akhirnya malah rombak semua alias bikin baru. Saya pikir, ah sekalian sajalah, karena Vaya juga sudah besar, jadi foto dan headernya sudah tidak sesuai lagi.
Untuk judul, akhirnya saya kembali lagi ke judul blog di jaman dahulu kala : “Secangkir Teh Susuâ€. Judul itu pernah membawa ruh tersendiri pada saya saat menulis, dan saya butuh ruh itu kembali lagi agar saya bisa tetap menulis.
Lalu, tagline? Kok tagline ganti-ganti sih? Ya iyalah, perusahaan besar saja berganti tagline tiap beberapa tahun, kenapa blog tidak? Saya butuh tagline baru sebagai pelengkap ruh menulis. Ini adalah tagline kedua saya. Pertama dulu tidak pakai tagline, lalu tahun lalu mulai pakai tagline “Karena Teh Saja Tidak Cukup.†Tapi kok kayaknya tagline itu masih kurang bounding ya dengan saya? I need more, karena meskipun teh itu sudah pakai gula dan susu plus sepotong croissant, masih belum cukup juga. Ada yang terasa kurang di situ. Kurang personal. So, saya akhirnya membuat tag line baru, simpel saja, gak aneh-aneh dan gak berlebihan menurut saya. Cukup menggambarkan tentang isi blog dan si empunya blog. “I’m a Mommy but still look good in Jeans.â€
So, ini dia tampilan theme baru saya.
Ya ya ya, enough lah. Cukup pamer themenya. Mari kita melanjutkan konsistensi kita. Membuat blog itu mudah, tapi maintain-nya itu yang tidak gampang.
Ayo dong, kasih selamat buat tehsusu… 🙂
Hai mbak, salam kenal. Aku Kiky 🙂
aku baru ketemu blog ini kemarin. Tapi malah jadi baca blognya Vaya 🙂
Hari ini mau baca blog ibunya, eh, headernya udah ganti. Sempet nyangka salah klik 😛
Makasih ya Kiky.. jgn lupa datang lagi hehehe..
Berkunjung dari blognya Om Nh… 🙂
Salam kenal Mb Zee. Baru tahu ada blog hebat nih. Saya sudah lihat-lihat beberapa postingannya. Mantap euy, terutama yang tampil di Metrotv. Hebat 😀
Selamat atas tiga tahun blog ini. Seperti yang dibilang Om Nh, this is the magic of three… 😀
Makasih uda, itu sebabnya saya merayakannya ketika pas 3 tahun. 🙂
wes suka dengan tagline yg barunya mbak
Mbak Zee, slamat ya 3 tahun ngeblognya. Saya kenal blog ini sejak themenya masih pake header foto mbak Zee yg diluar negri kalo ga salah…
Meski tidak selalu konsisten komentar di sini, sesekali saya masih mampir.
Soal postingan berbayar, saya malah baru memulainya. Untungnya, saya tetap diijinkan menuliskannya dalam bahasa indonesia, jadi tak mencolok terlihat di blog saya..
Mbak Zee, slamat ya 3 tahun ngeblognya. Saya kenal blog ini sejak themenya masih pake header foto mbak Zee yg diluar negri kalo ga salah…
Meski tidak selalu konsisten komentar di sini, sesekali saya masih mampir.
Soal postingan berbayar, saya malah baru memulainya. Untungnya, saya tetap diijinkan menuliskannya dalam bahasa indonesia, jadi tak mencolok terlihat di blog saya..
Mbak Nu,
Iya jaman dulu masih bolak balik ganti theme trs, tp sekarang krn themenya bayar ya ga bs suka2 gantilah hahahaa…
Saya dulu tulis paid review sebagian dalam bahasa Indonesia, Mbak, tp hati tetap ga terima blog duit dicampur2 dgn blog personal, jadilah dipisah sekalian.
Hey selamat ulang tahun buat blognya…
Ulang tahun blog adalah saat yg tepat untuk berganti theme 🙂
Ajarin posting berbayar dunk.. skali2 kasi tips and trik dan gimana cara cari klien 🙂
hehee… aku belum pede utk ngajar orang soal cari dollar, banyak yg lebih jago Don 🙂
Entah ke berapa kali saya singgah disini. Tapi itu sudah lama sekali. Waktu Teh Susu masih banyak ‘tulisan sponsor’nya.
Sekarang saya amat jatuh cinta. Sama penampilan blog dan -tentu saja- tulisan Zee. Saya juga mulai mau konsisten lagi ngeblog dan membedakan blog pribadi dengan blog ‘cari duit’.
Selamat Ultah, Teh Susu. Kamu keren sekali…
Terima kasih mbak, yukk…… mari kita pisahkan blog pribadi dgn blog cari duit :)…..