Dulu saya selalu berprinsip tidak akan terlalu sering ikutan kuis atau kompetisi di blog. Maksudnya biar blog saya tetap pada jalurnya sebagai “penceritaâ€. Tapi belakangan ini saya mulai tertarik juga untuk ikutan kuis atau kompetisi, karena ingin lebih aktif lagi menulis. Dan hadiahnya juga lumayan-lumayan. Yeah you knowlah, semua brand sekarang berlomba-lomba aktif di social media, dan euphoria itu diwujudkan dengan bikin kompetisi ini itu dengan hadiah yang lumayan.
April kemarin saya ikutan kuis twitternya @IM2_Broadband dalam rangka hari Kartini. Ditanya, apa definisi #WanitaMasaDepan menurut tweeps. Berikut jawaban saya :
Dua hari kemudian dikabari deh lewat mention. Ternyata saya termasuk satu dari lima orang yang beruntung memenangkan iPod Nano 8GB dari @IM2_Broadband. Makasih ya IM2. Sungguh tak menyangka bisa memenangkan iPod.
Jawaban saya simpel saja. Yah, karena menurut saya, wanita masa depan tak perlulah harus menjadi yang tercantik, terpintar, terkenal, dan ter-ter lainnya. Yang penting adalah tahu menempatkan diri sesuai porsinya. Bila kamu seorang ibu, maka mengurus anak dan keluarga juga jangan dilupakan. Bila kamu seorang karyawati, maka bekerja dengan baik dan menjaga loyalitas pada perusahaan adalah kewajiban. Saya memilih jawaban “aware terhadap isu-isu kesehatan†karena bukankah kesehatan adalah yang utama? Setelah anak saya sempat masuk RS 9 hari saat usianya 9 bulan, saat itulah saya menjadi sedikit parno bila anak kurang sehat. Mulai dari kepedulian terhadap apa yang dia makan dan minum sampai lingkungan sekitar menjadi perhatian utama. Syukur alhamdulillah selama tahun 2010 kami sekeluarga jarang sakit yang butuh beli obat. Saya tak pernah reimburse medical claim ke kantor selama setahun, lho! 🙂
Kalau tahun ini, sepertinya tak bisa semulus tahun lalu, soalnya awal tahun kemarin Vay batuk terus menerus dan akhirnya kami ke dokter juga.
Berikut ini foto-foto saat penyerahan hadiah di kantor IM2, tanggal 4 Mei kemarin…
Dan ini hadiahnya : iPod Nano & Staterpack IM2.
Selamat untuk pemenang ya..!!
wah rejeki nomplok tuh…jawaban singkat, hadiahnya padat…heee….
Cihuy… makan2 🙂
keknya aku hrs mulai rajin ikutan kuiz nih =)
selamat ya… benar benar ibu berbakat… ^_^
selamat ya zee, seru uga ka ikutan kuis
Selamat ya Mbak. Hmm…, wanita masa depan? Kalau saya sih lebih tertarik pada wanita masa kini saja, seperti di kisah Kungfu Panda, karena hanya saat inilah yang nyata.
Wahh selamat ya…..