Ketika saya kecil dan masih tinggal di sebuah pulau cantik di Papua bernama Biak, mandi-mandi ke pantai adalah kegiatan rekreasi yang paling saya suka. Dan meskipun kami tinggal dekat pantai, bukan berarti sama mami dibolehkan juga ya tiap hari nyebur ke pantai. Kalau ketahuan mandi di pantai gak izin, pasti kena marah.
Sekarang, karena sudah tinggal di Jakarta, maka pergi liburan ke pantai adalah sesuatu yang mahal. Mahal bukan hanya sebatas transportasi dan akomodasi, tapi juga menyesuaikan waktu. Dan saya memang tak bisa tidak cinta pada pantai, karena bau air laut dan panasnya pasir pantai saat diinjak juga panasnya matahari ke kulit itu sungguh ngangenin.
Baca juga: Pandawa Beach, Secret Beach yang Seksi
Yang suka liburan ke pantai pasti bukan saya saja. Berikut ini saya akan berbagi tips mengenai barang apa yang biasanya saya bawa kalau saya main ke pantai. Barang-barang di bawah ini akan masuk dalam lis packing barang tiap kali mau ke pantai.
Sandal Jepit dan aqua shoes
Dua benda ini pasti saya bawa kalau mau ke pantai. Biasanya saya pakai aqua shoes untuk menjejak di dalam pantai yang berkarang dan agar tidak terpeleset. Bila akan menjejak batu karang jangan pakai sandal karena biasanya karang sangat licin sehingga bisa terpeleset (sayangi lutut huhu) jadi kalau pakai aqua shoes rasanya lebih aman. Penemuan luar biasa ya aqua shoes ini, jadi ingat deh waktu dulu di Biak telapak kaki suka luka akibat menginjak pecahan ini itu di pantai.
Nah kalau sandal jepit ini penting untuk nanti setelah selesai mantai, atau setelah berbilas.
Sunblock SPF 50
Ini penting sekali dan jangan lupa menggunakan sunblock bila mau mantai. Anak saya saja meski sudah saya gosokkan sunblock setiap kali mencebur ke pantai saat kami ke Bali waktu itu, tetap saja wajah dan tangannya gosong. Tapi dia tak peduli, buatnya tak masalah kulitnya menggelap, yang penting senang. 🙂
Saya ingat waktu itu sudah bawa sunblock dengan SPF tinggi, tapi sepertinya kurang mempan. Akhirnya saya ketemu Supergoop! Sunscreen yang kandungannya ringan sekali saat dipakai di wajah dan di badan. Oh iya, saya beli dua macam SPF yang berbeda, satu untuk dipakai di wajah dan yang untuk dipakai di badan. Sunblock Supergoop ini bisa bertahan 40 menit terkena air dan keringat, lalu setelah itu tentu saja pemakaiannya harus diulang.
Baju renang dan baju ganti
Ini paling penting, terutama kalau kita memang pergi ke pantai dengan anak. Saya sudah pengalaman anak saya terus-terusan mau masuk pantai dalam sehari, dan untungnya saya sudah bisa menduganya. Jadi sebelum pergi, sudah saya siapkan baju renang dan dua pasang baju ganti. Jadi in case langsung mau masuk ke pantai pun, ya tak masalah karena sudah ada baju ganti.
Baca juga: Tips Liburan ke Bali dengan Keluarga
Kain lebar buat duduk di pantai
Ini penting, agar saat kita duduk-duduk santai di pantai, badan dan kaki tidak kemasukan pasir. Dan yang paling penting adalah kalau mau membuka makanan dan minuman juga lebih aman dari pasir.
Topi lebar
Saya sudah pernah tulis bahwa topi adalah barang yang wajib dibawa kalau bepergian, dan terutama kalau ke pantai maka topi lebar mesti dibawa. Biasanya saya bawa minimal dua topi dari bahan kain yang nyaman, jadi saat kepala dan dahi berkeringat tidak langsung lepek. Kalau pergi dengan anak, ya satu topi buat anak. Jangan sampai pusing kena panas matahari siang terlalu lama.
Dry bag atau tas anti air
Saya cukup sering melihat orang main ke pantai tapi membawa tas yang tidak anti air. Padahal harga dry bag tidak terlalu mahal kok. Cari yang kecil saja untuk mengisi barang-barang penting seperti handphone, dompet, kunci-kunci, kamera. Seperti Consina dry bag yang 10 L. Trust me ini bakal berguna banget.
Baca juga: Mau Liburan ke Bali Saat New Normal? Lengkapi dulu Syaratnya.
Tas berisi handuk dan perlengkapan bilas
Untuk tas ini juga saya pakai yang bahannya water resistant dan jahitannya rapat, jadi kalau diletakkan di pasir pun aman. Saya punya satu Rainproof Bag dari Westwardworks ini. Bisa muat banyak. Saya biasa bawa ini buat ke pantai atau kalau main ke curug.
Vitamin dan Serum Rambut
Kita tidak mungkin bersih saat berbilas di pantai, jadi saat kembali di h0tel, saatnya mandi sebersih mungkin termasuk membersikan rambut dari sisa pasir, dan melembutkannya kembali dengan conditioner lalu setelah itu gunakan vitamin atau serum rambut. Saya pasti bawa serum rambut Body Shop, ini adalah pertolongan pertama untuk rambut super kering dan rusak. Dengan beberapa pump saja, ratakan di tangan dan usapkan ke rambut, rambut langsung lembut dan mudah disisir. Sudah bertahun-tahun saya pakai, karena anak saya Vay pun punya rambut tebal yang susah disisir setiap habis keramas, sehingga dia butuh serum seperti ini.
Handuk kecil
Main ke pantai memang pastilah wajar kalau berkeringat. Masalahnya, meskipun kita sudah berbilas, kadang badan masih terasa gerah dan rambut juga belum kering betul. Handuk kecil biasanya saya pakai untuk melapisi bagian punggung dari keringat yang mungkin keluar sehabis mandi.
Kipas Angin Portabel Kecil
Mungkin ada yang bilang, masa ke pantai bawa kipas? Haha jangan begitu, meskipun kita suka udara panas, tapi kalau angin sedang tidak ada, rasanya juga kurang nyaman. Kipas angin portabel dibutuhkan untuk kita saat duduk-duduk di pantai, atau di gazebo. Enak juga sambil tiduran ditiup angin, meskipun dari kipas kecil. 🙂
Itu dia barang yang biasa saya bawa kalau mau pergi liburan ke pantai. Baik liburan dengan anak atau pergi dengan teman, sama juga barangnya, harus dibawa semua. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur ke pantai!
Salam saya,
ZD
Note: If you buy something through our links, we may earn an affiliate commission. We only recommend products we like. Thank you so much.
Pingback: 6 Barang Penting yang Tak Boleh Ketinggalan Saat Traveling dengan Keluarga | | Life & Travel Journal Blogger Indonesia
Pingback: Cara Memaksimalkan Liburan Singkat | Life & Travel Journal Blogger Indonesia
lengkap bgt yaa, aku gak pernah bawa barang2 selengkap itu kalau ke pantai, alakadarnya aja haha.. tertarik sama aqua shoes deh, supaya leluasa pas jalan di pantai dan di air dangkal..
Bener….. aqua shoes itu wajib banget kalo ke pantai. Jadi kita melangkah juga aman, gak injek yg tajam2 dan gak kepeleset…