Tips Fotografi: Aplikasi Fotografi Terbaik untuk Travel Photography

Kalau traveling, apakah cukup bawa handphone? Kalau saya tidak. Saya pasti membawa handphone dan kamera mirrorless saya di dalam tas sandang. Ini tentu saja di luar kegiatan photo trip yang harus membawa gear super berat yang sejujurnya merepotkan saya yang berbadan kecil ini. Tapi saya tidak bisa hanya mengandalkan handphone untuk memotret karena bagaimanapun hasil foto dari kamera memang lebih bagus.

Sekarang, teknologi telah melesat cepat dengan memberikan banyak kemudahan untuk para konsumsen penyuka foto yang indah. Foto dengan resolusi tinggi dan indah dipandang mata pada dasarnya bisa didapat hanya dengan bantuan jari pada perangkat kecil yang selalu kita bawa kemana-mana, handphone. Tentu saja ada aplikasi edit foto yang profesional, yang membutuhkan ketekunan dan kesabaran mata which is untuk ini biasa dilakukan melalui desktop, namun aplikasi untuk mobile juga sangat banyak jumlahnya untuk membantu para fotografer yang memotret dengan kamera profesional.

Setelah bertahun-tahun membawa iPhone, dan menggunakan banyak aplikasi, akhirnya saya menemukan mana yang harus disingkirkan dan mana yang harus dipertahankan.

Aplikasi fotografi terbaik untuk IOS

Aplikasi edit foto terbaik untuk iPhone

1. Lightroom Mobile (Free)

Lightroom adalah aplikasi paling favorit saya. Ketika akhirnya versi mobilenya keluar, saya sudah otomatis mengabaikan aplikasi lainnya. Dengan versi gratisnya sendiri, aplikasi sudah punya banyak fitur yang akan membantu kita memperbaiki foto kita dengan cara yang mudah saat kita traveling. Singkatnya adalah, begitu foto dari kamera ditransfer ke smartphone, secepat itu juga kita bisa mengeditnya.

Fitur pengeditan memang sekilas terlihat kompleks, tapi begitu sudah mulai mencoba maka pasti jatuh hati. Namun kalau malas menghabiskan banyak waktu untuk bermain dengan fiturnya setiap kali aplikasi dibuka, bisa kok bikin preset Lightrom sendiri, atau mencari preset gratisan. Cukup dengan menekan preset yang diinginkan, lalu melakukan sedikit adjustment pada eksposur, highlight dan shadow. So, either memotret dengan kamera mirrorless ataupun dengan kamera handphone, menggunakan Lightroom versi gratis sudah tepat.

aplikasi edit foto mobile

Foto ini menggunakan preset Sunset in Sumba.

Jika ingin mencoba menggunakan Preset seperti yang saya pakai di atas, langsung download preset Sunset in Sumba. Silakan yaaa….

Aplikasi terbaik untuk edit foto RAW di iPhone

Lightroom Mobile (Monthly Subsc) IDR 65.000

Sejak saya sering bepergian untuk mencari banyak foto, maka memotret dalam mode manual dan mengambil gambar RAW juga harus dipelajari, karena bila kita memtoret dengan RAW kita akan mendapatkan semua detil yang tidak terekam dalam mode JPEG. Simpelnya, RAW itu adalah file mentah yang belum dimasak sama sekali oleh kamera.

edit foto raw dengan Lightroom

Image RAW credit to Febrianto Saragih edited by me

Begitu foto RAW selesai diimpor ke Lightroom, kita akan melihat fitur edit yang lebih luas, kontrol edit lebih banyak, dan gambar juga jauh lebih detil. Untuk dapat menggunakan semua fitur seperti mengedit file RAW, melakukan koreksi pada selective area, sampai menghilangkan objek yang tidak kita inginkan ada di foto itu (mau kecil atau besar), semua bisa dilakukan bila kita mengupdate fitur premium Lightroom. Termasuk juga menambahkan watermark pada foto. Berapa bayarnya? Lightroom akan membebankan biaya berlangganan Rp65.000 perbulan. Mahal? Heiii… masih lebih mahal biaya nongkrong di kedai kopi dalam sebulan. 🙂

2. Touch Retouch US $1.99

Satu lagi aplikasi yang bisa dengan cepat menghilangkan objek hanya dengan tap di screen adalah Retouch ini. Saya tahu tidak semua orang suka menggunakan aplikasi yang repot, dan seringkali hasil foto di iPhone juga sudah cukup memuaskan.

Aplikasi ini tepat buat yang tidak merasa perlu melakukan adjustment warna pada foto, tapi hanya mau sekadar mengeliminasi objek-objek yang tidak diinginkan dari foto kita, apakah itu garis, spot yang terlihat karena kamera kotor misalnya, atau objek lain yang mengganggu di latar foto kita. Aplikasi Retouch ini berbayar, namun kita cukup membayar sekali saja, bila saya tidak salah harganya Rp25.000. Kenapa traveler butuh aplikasi ini? Misalnya saja kita pergi ke satu tempat dan ingin berfoto dengan latar objek yang ikonik, tapi rasanya tak mungkin menyuruh semua orang yang lewat untuk berhenti. Maka aplikasi Retouch ini adalah aplikasi yang wajib ada di handphone traveler.

Aplikasi terbaik untuk menghilangkan objek

Baca juga: How to Remove Background Using PicsArt 

3. VSCO Cam (Gratis dan Berbayar)

Aplikasi yang satu ini sudah sangat populer karena rata-rata traveler menggunakan VSCO. Kelebihannya adalah pada filter atau preset yang dibuat dengan tema foto retro, klasik, mirip dengan hasil foto pada kamera analog. Menggunakannya juga gampang, tinggal menggunakan ujung jari, memilih preset yang diinginkan, dan kalau mau melakukan adjustment brightness juga bisa. VSCO versi gratis bisa menggunakan hanya sekitar dua puluh preset standar, dan bila ingin menggunakan lebih dari 200 preset premium yang disediakan, tentu harus bayar. Subscription perbulan Rp. 23.250.

Buat yang suka dengan warna foto klasik, aplikasi ini harus ada di smartphone.

Aplikasi terbaik untuk typography di iPhone

Typorama (Gratis)

typorama

Ada banyak aplikasi untuk font typography yang bagus di AppStore, tapi setelah mengeksplor beberapa waktu, ternyata hanya Typorama yang layak bersanding lama di folder “Favorit”. Aplikasi ini menawarkan banyak pilihan font dan format yang bisa dipakai langsung di foto, sungguh ini membantu buat kita yang pas-pasan di desain. Eniwei, saya bahkan pernah menggunakan aplikasi ini untuk membuat mockup saat dulu masih kerja di telco dan grup kami sedang berlomba membuat content. Rasanya seperti punya graphic designer pribadi di smartphone.


Baca juga: Best Video Editing Apps for Android and IOS


Itu dia beberapa rekomendasi aplikasi fotografi untuk iPhone. Seharusnya juga ada untuk Android ya, harganya juga mungkin kurang lebih sama. Semoga bermanfaat! 🙂

Salam,

-ZD-

Sharing is Caring
  • 1
    Share

by

About Zizy An emotional mother of one daughter who likes to share her life journey. Passionate in travel, photography, and digital content. Drop your email to hello@tehsusu.com to collaborate.

4 thoughts on “Tips Fotografi: Aplikasi Fotografi Terbaik untuk Travel Photography

  1. Pingback: World Photography Day 2020: Jepretan Favorit | Life & Travel Journal Blogger Indonesia

Leave a Reply to Agung Pushandaka Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *