Kemarin malam saya dan hubby makan di Imae Japanese Shabu-shabu di Pacific Place. Ini keempat kalinya saya makan disini, 3x disini, 1x di Imae Automall. Kali ini kami pesan paket daging Australi, terus add nya Kulit Tahu Jepang. Dulu waktu masih hamil, kepengennya makan yang hangat-hangat mulu, itu sebabnya hampir setiap minggu kami berdua rajin menjajal resto shabu-shabu.
Hmmm, tadi malam hubby sempat nambah daging US Sirloin. Ternyata setelah dicemplung2in dan mateng, bentuknya mirip kulit keriput. Untuk daging yang ini lebih terasa lemaknya, begitu masuk mulut udah ketelen, gak ada yang bisa digigit. Untuk yang gak doyan tekstur berlemak, jangan pilih jenis daging ini. Masih lebih enak AUS Premium yang kami pesan tadi.
Untuk ukuran harga, Imae sebanding dengan beberapa resto shabu-shabu yang pernah saya coba. Sekitar 120-200an perpaket. Tapi untuk urusan rasa, Imae bolehlah. Lebih enak dibanding beberapa yang sudah saya coba itu. Bumbunya lebih lengkap, sayuran dan kualitas dagingnya juga ok!
Eniwei, awalnya saya dan hubby mikir kenapa shabu-shabu aja semahal ini. Tapi harga sebanding dengan rasa kok, jadi sesekali yah tidak apa-apalah. Kalo lagi pengen makan sehat, kami berdua ke Imae. Tapi kalo lagi pengen makan menggemukkan, baru kami makan Nasi Goreng Kambing, hehehe….
wow, pengen coba ahh kapan2… pengemar shabu2 soal na…
kalo sempet ke bdg bisa jajal shabu2 di valley suki garden di dago pakar, all u can eat…
Waduh, nggak pernah ke Imae nih. Kapan-kapan aja.
aduh, lagi puasa….
wah maqan2 terus….eeenaaak