[Photo] Hands In Frame

Instagram sedang hype dengan foto #handsinframe. Kalau search dengan hashtag tersebut, pasti akan menemukan banyak sekali foto dimana ada tangan yang kelihatan di dalam foto. Dalam hal ini tentu saja hanya tangan, dan bukan seluruh badan ya. Mostly foto-foto #handsinframe yang saya lihat itu berhubungan dengan #foodphotography walaupun ada beberapa yang related dengan hal lain tapi tetap hasilnya awesome.

#HandsInFrame 1

Saya bukan seorang food photographer, jadi saya tidak pernah menghabiskan waktu untuk mendekor makanan lalu difoto. Namun hasrat memotret makanan itu tetap ada, ya kan? Hahah. Jadi lihat saja foto berikut ini. Foto ini diambil oleh teman saya dari atas, menurut saya terlihat kurang fokus, dan ternyata sepatu saya kelihatan di bawah. Sebuah nilai minus kalau buat saya. LOL.

handsinframe

 

#HandsInFrame 2

Foto berikut ini saya ambil bulan Desember lalu saat kantor kami outing ke Padalarang. Ketika itu saya dan teman kantor sedang menunggu sunset dari lantai atas hotel, dan ini salah satu style foto yang saya suka. Iya, saya suka memotret handphone yang sedang membidik suatu objek.

Kalau lihat foto ini, posisi handphone sedikit miring, dan posisi tangan terlihat pas. Tinggal memilih, komposisi mana yang ingin diluruskan. Saya memilih posisi tangan saja yang jadi patokan. Biarkan saja terlihat sedikit “tidak sempurna” karena memang faktanya saat foto ini diambil memang seperti itu. Ketidaksempurnaan itu bisa jadi indah, kok. Tergantung kepada selera masing-masing.

handsinframe2

Bagaimana? Kalian juga punya foto #handsinframe?

Thanks sudah berkunjung ke TehSusu.Com. Subscribe to Get More. Enter your email address:Delivered by FeedBurner
Sharing is Caring

by

About Zizy An emotional mother of one daughter who likes to share her life journey. Passionate in travel, photography, and digital content. Drop your email to hello@tehsusu.com to collaborate.

34 thoughts on “[Photo] Hands In Frame

  1. bintangtimur

    Ih, baru ngerti, Zee..mangkanya Risa juga foto tangan pas megang tiket masuk ke satu tempat…keren memang hasilnya, tapi tetep aja saya baru ngeh kalo hal ini sekarang lagi nge-hits…hoho, saya telat melulu, as usual 🙂

    Ngomong-ngomong, sepatu yang kelihatan sedikit itu memang agak mengganggu ya, saya juga sepakat…tapi kalo makanannya, uh, memang menggoda, Zee…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *