Begini Lho Caranya Memaksimalkan Liburan

Liburan, kemanapun kita pergi, pastilah merupakan saat dan momen luar biasa untuk bersantai,  melepaskan penat dari rutinitas kehidupan sehari-hari dan sekaligus juga mencari pengalaman dan petualangan baru.

Biarpun demikian, sebagian dari kita yang bekerja kantoran atau katakanlah bekerja dengan jam kerja konvensional selama 5-6 hari dalam seminggu, pergi traveling untuk perjalanan jauh bisa jadi sangat jarang.

Jika kalian mengalami kesulitan untuk mendapatkan izin berlibur untuk waktu yang panjang, maka jangan sampai ketika berlibur, tidak dimaksimalkan. Berikut cara untuk memaksimalkan liburan kamu yang singkat.

Baca juga: Lima Barang yang Selalu Saya Bawa Saat Traveling

Cara Memaksimalkan Liburan Singkat Biar Puassss

cara memaksimalkan liburan

1. Lakukan Perencanaan dan Riset Tempat Tujuan

Tiba di tempat liburan tapi kemudian sadar bahwa kita tidak punya rencana mau ke mana dan bagaimana menghabiskan waktu pastinya sangat mengecewakan. Memang ada benarnya kalau kita mengatakan bahwa yang penting action, dan jangan terlalu banyak rencana, namun perencanaan tetap penting. Setidaknya kamu harus punya gambaran tentang tempat wisata apa saja yang mau dilihat, lalu makan di mana, dan di hari apa kamu mau benar-benar bersantai seharian. Memiliki rencana penting dan kamu bisa memastikan bahwa kamu telah melakukan semua yang ingin dilakukan selama liburan.

2. Jangan Bangun Kesiangan

Memang rasanya nikmat kalau bisa bangun siang, karena selama harus ngantor kan kita bangunnya pagi terus. Tapi kalau kita ada di tempat yang benar-benar berbeda dan luar biasa, seperti Bali misalnya, rugi betul kalau kita membuang waktu dengan bangun siang. Ada begitu banyak keindahan yang hanya bisa dinikmati saat pagi hari, seperti pemandangan matahari terbit di Bali yang bisa langsung dibagikan ke Instagram, lalu bisa juga menikmati sarapan nasi campur Bali yang sudah ramai sejak pagi hari. Kalau kalian bangun pagi, nikmati waktu pagi yang lambat sambil sarapan pagi di hotel, baca buku di tepi kolam renang. Nikmat!

tips memaksimalkan liburan

Baca juga: Mau Liburan ke Bali Saat New Normal? Lengkapi dulu Syaratnya.

3. Memanfaatkan Fasilitas

Menginap di hotel berbintang, atau di hostel, atau mungkin juga di resor di tepi pantai di Gili Air misalnya, tentunya ada fasilitas yang disediakan untuk tamu. Meski kita ingin menikmati semua suasana di tempat liburan, menikmati alamnya, makanan dan juga suasana, jangan lupa untuk menikmati suasana dan fasilitas di tempat penginapan. Apakah di resor itu ada kafe yang menyediakan makanan lokal dengan rasa yang luar biasa? Atau apakah spa di hotel itu layak dicoba? Cobalah menikmatinya. Kita sudah menghabiskan waktu dan uang kita untuk menginap di sana, jadi pastikan kita mendapatkan pengalaman yang memuaskan.

Baca juga: Tips Packing Liburan ke Pantai

4. Berbaur dengan Budaya Lokal

Mencoba mengenal kebudayaan lokal bisa di mana saja. Tidak mesti buru-buru lompat dari satu negara ke negara lain. Pergi ke luar negeri, meski hanya sebentar, luangkanlah waktu untuk menjadi “orang lokal”. Nongkrong dan makan di rumah makan kecil di balik pemukiman (kalau di Indonesia ya kayak warung makanlah), mengenakan pakaian seperti gaya orang lokal, ikut berpartisipasi dalam acara-acara yang mereka adakan. Simpel tapi percaya deh itu menyenangkan. Semua ini tentang bagaimana kita menjadi turis yang berbaur dengan keramahan dan budaya di tempat baru.

Baca juga: Panduan untuk Pemula Sebelum Traveling ke Luar Negeri

5. Pergi Saat Tanggal Merahnya Banyak

Masalah utama buat para pekerja kantoran kalau mau liburan adalah bagaimana menggunakan jatah cuti dengan hemat. Karena itu, buatlah jadwal liburan selama enam tujuh hari yang punya tanggal merah kejepit dan ambillah di tengah minggu. Dengan begini kamu akan dapat waktu liburan yang efektif dan hemat, karena setelah hari libur weekend, kamu masih punya hari libur di minggu berikutnya. Kece kan???

6. Kesampingkan Dulu Pikiran Tentang Kantor saat Liburan

Banyak yang suka merasa tidak enak hati kalau lambat membalas email dari atasan. Padahal sebenarnya kalau sudah namanya cuti, berarti itu hak kamu sebagai karyawan, dan kantor tidak boleh mengganggu. Sebelum berlibur, pastikan semua urusan dan proyek sudah selesai agar bisa tenang saat liburan. Kemudian matikan ponsel di saat-saat kamu sedang menikmati suasana, masih bisa kok dicek sebentar saat malam hari sudah di hotel dan akan beranjak tidur. Dan janganlah membawa laptop kantor kalau pergi liburan, nanti kamu disuruh kerja lho!

……

Saya punya beberapa teman yang memang sangat susah kalau mau pergi berlibur, karena sangat khawatir untuk meninggalkan pekerjaan dalam waktu lama. Namun jika kamu bisa memanfaatkan waktu liburan yang singkat dengan sebaik mungkin dan totally bersenang-senang, bayangkan saja bagaimana freshnya kamu saat kembali ke kantor. Semua yang diimpikan seharusnya dilakukan agar kelak menjadi kenangan yang indah, dan bukanlah sekadar impian.

So, saatnya merencanakan traveling!

Baca juga: 6 Tempat Wisata Ini Cocok Jadi Pilihan untuk Refreshing Setelah Pandemi COVID-19

Salam,

-ZD-


Sharing is Caring

by

About Zizy An emotional mother of one daughter who likes to share her life journey. Passionate in travel, photography, and digital content. Drop your email to hello@tehsusu.com to collaborate.

5 thoughts on “Begini Lho Caranya Memaksimalkan Liburan

  1. Pingback: Solusi Liburan Saat Pandemi, Staycation di Hotel | Life & Travel Journal Blogger Indonesia

  2. Sekali waktu kami dulu pernah liburan beberapa hari ke Bali. Pas mau berangkat, di bandara saya baru sadar kalau ponsel masih di tempat tidur. Jadilah sekitar empat harian saya lepas dari ponsel. Relaks banget rasanya, Mbak.

    Kalau jalan, biasanya saya cuma memanfaatkan wifi penginapan. Paling koneksi cuma saya hidupkan habis bangun tidur sama sebelum tidur. Entah kenapa, terlepas dari sambungan internet bikin saya jadi benar-benar berada di tempat itu secara fisik maupun mental.

    • Zizy Dmk

      Iya. Detox dari internet memang menyenangkan. Sy kalau pergi ke pantai utk santai, saya matikan jg seluler datanya, jadi biar g ada notif2 masuk. 😀

  3. kalau saya sih udah melakukan itu semua ehehe..

    yang bikin heran adalah,, dalam kehidupan sehari-hari biasanya susah bgt bangun pagi,, eeeh tapi pas liburan begitu mudahnya bangun pagi apalagi kalau udah niat ngejar view sunrise,, walaupun tidur malam tetep bisa bangun pagi 😀

    • Zizy Dmk

      Hhaha… Iya, saya juga kalau pergi2 kok rugi yaaa bangun siang2. Bangun siang sih kalau cutinya dipakai di rumah aja. :p

Leave a Reply to Zizy Dmk Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *